Saturday, June 20, 2009

Pojok Etnik Hadir di Buku Kafe

Jenuh karena kesibukan sehari hari? Bingung mau pergi kemana? Pengen jalan jalan tapi bosan dengan suasana mall, kafe, pub atau lainnya? Silahkan anda mampir ke Buku Kafe.

Buku Kafe ini terletak di jalan Margonda Raya no. 267. Posisinya memang agak sulit ditemukan karena 'plang' atau papan namanya-nya tidak terlalu besar. Bagi anda yang dari arah Kelapa Dua patokannya Hotel Bumi Wiyata. Begitu sudah lewat coba jalan pelan pelan sambil tengok kearah kanan, kalau sudah ketemu silahkan cari puteran balik di depan perumahan Pesona Khayangan.

Buku Kafe merupakan konsep perpaduan antara ruang perpustakaan dengan kafe. Aneh ya, biasanya di perpustakaan ngga boleh tuh bawa makanan maupun minuman. Tapi justru dengan konsep yang aneh ini bisa membawa berkah bagi pak Syaiful (Owner Buku Kafe).

Keapikan tata ruang, tata cahaya, pilihan perabot, serta fasilitas yang lengkap membuat pengunjung betah lama-lama di Buku Kafe ini. Belum lagi aroma cappucino dan senandung musik yang mendayu dayu akan menemani anda. Semuanya gratis loh, kecuali jika anda memesan sesuatu dari kafe.

Bagi anda penggemar buku, Buku Kafe akan memanjakan anda dengan koleksi koleksi yang tersedia. Mulai dari komik local hingga majalah2 luar negeri, mulai dari novel sampai buku literature, mulai dari filsafat hingga ilmu pasti. Pokoknya macem macem deh. Ngga puas baca ditempat? Bawa pulang aja. Halal kok, tapi ada syaratnya.
Trus kalau mau beli bagaimana? Silahkan… Beberapa buku memang tersedia untuk dijual. Bahkan ada loh yang jika anda membeli buku bisa sekalian beramal karena sebagian hasil penjualannya di berikan untuk kegiatan sosial. Menarik kan?

Bila anda ingin membawa buku pulang, anda harus menjadi anggotanya terlebih dahulu. Bila dipikir biaya pendaftarannya tidak terlalu mahal bahkan bisa menguntungkan. Pasalnya anda hanya perlu membayar sekali dan bisa meminjam kapan saja tanpa perlu membayar lagi. Selain itu, anda akan diberikan keuntungan discount makanan dan minuman 5-10%. Serta potongan harga 5-10% untuk pembelian buku baru. Kartu keanggotaan untuk umum mulai dari Rp.75.000,- s/d Rp. 300.000,- sedangkan mahasiswa dan pelajar mulai dari Rp. 50.000,- s/d 250.000,-.

Nah… kita dah bicarain soal koleksi bukunya kan. Sekarang saatnya untuk anda yang doyan kuliner. Di Buku Kafe ini tersedia beragam menu, mulai dari cake hingga nasi goreng teri. Eiitt… ada dimsum juga loh, bahkan konon ada mie korea segala (kek gimana tuh ya?). Mantab bukan? Mo minum, tinggal pesen kok. Mulai dari teh, kopi sampai yoghourt dan milkshake.

Selain yang disebutin di atas, sekarang Buku Kafe sudah menyediakan Produk Pojok Etnik di pojokan dekat kasir. Untuk yang belum tau Produk Pojok Etnik, saya ulas sedikit ya.

Produk Pojok Etnik adalah Tas Etnik dari bahan Kain Kanvas dengan kombinasi Perca dengan beragam warna dipermanis dengan sulam mute ditambah dengan kancing yang terbuat dari Tempurung Kelapa Natural.

Aplikasi handmade yang diterapkan dalam produk kami berupa jelujur tangan, kancing, perca kain, pita, renda dan manual painting yang dipadukan dalam satu tema sehingga menjadikan setiap produk memiliki karakter yang khas. Untuk lebih lengkapnya, silahkan baca disini

Ayo ditunggu kedatangannya di Buku Kafe. Jangan sampai orang depok tidak pernah mampir ke Buku Kafe

Salam

Pojok Etnik

Thursday, June 11, 2009

Diskon Khusus Member DeBlogger (Komunitas Blogger Depok)

Masih segar dalam ingatan, acara launching DeBlogger beberapa waktu yang lalu. (kisah lengkap bisa baca di sini)
Untuk tetap mendukung keberadaan DeBlogger dan sebagai bentuk penghargaan saya terhadap Blogger di Depok, Pojok Etnik memberikan Diskon sebesar 20% kepada Blogger yang sudah mendaftar menjadi member DeBlogger (silahkan klik disini). Diskon berlaku sampai dengan 30 Juni 2009.

Buruan bagi blogger depok yang belum mendaftar menjadi member DeBlogger, manfaatkan kesempatan ini untuk mendapatkan Tas Etnik dari Pojok Etnik. Ssstt... coba liat foto dibawah ini. Adik kita ini dah dapet loh....

Bagi yang tidak puas untuk memilih lewat layar monitor, bisa datang langsung ke pusat distribusi a.k.a gudang kami di Jl. Rasamala Raya No 291 Depok Timur (dekat stadion bola Mahakam), dengan perjanjian terlebih dahulu ya...
Disana kamu bisa pilih pilih langsung dari model yang ada. Suka?? Langsung bayar, bawa pulang deh.


So... ditunggu ACTION nya ya....

Pojok Etnik

Wednesday, June 10, 2009

Stok Terbaru 10 Juni 2009

Alhamdulillah stok dah mulai lancar, pesenan sudah banyak yang bisa terpenuhi.
berikut persediaan yang ada setelah di kurangi untuk memenuhi pesanan.

Blue Park
Aussie gagang kanvas sold
Forest Sold 12/06
Creammer (3 pieces) sold out
Quarter Blue
Colour Rise Sold
Pistacio Green
Pistacio Blue Sold
Brown Olive
Yellow Sun Sold 11/06
Community
Distro
Terracota gagang kanvas
Sunday Morning Sold 10/06
Anemon Marun Sold 10/06